Ikatan Penulis Mahasiswa Hukum Indonesia ngadain lomba ni, namanya “Lomba Karya Tulis Mahasiswa Nasional Bidang Hukum Piala Bergilir Mahkamah Agung 2012″
Tema yang diusung buat lomba ini adalah “PENEGAKAN HUKUM PROGRESIF, MENUJU INDONESIA YANG BERKEADILAN SOSIAL”.
Hadiahnya ni…
Setiap peserta yang dinyatakan lolos sebagai 10 (sepuluh) finalis akan mendapatkan Piagam Penghargaan. Finalis yang ditetapkan sebagai Juara I, Juara II, dan Juara III akan siberikan penghargaan berua piagam, trofi juara, dan uang tunai dengan rincian sebagai berikut:
Juara I : Rp 4.000.000,00
- Piagam Penghargaan
- Trofi Juara 1
- Piala Bergilir Mahkamah Agung
Juara II : Rp 3.000.000,00
- Piagam Penghargaan
- Trofi Juara 2
Juara III : Rp 2.000.000,00
- Piagam Penghargaan
- Trofi Juara 3
Deadline: 10 April 2012 (bukan cap pos)
Persyaratan Peserta:
1. Peserta Lomba Karya Tulis adalah mahasiswa Fakultas Hukum
Strata-1 seluruh Perguruan Tinggi Negeri/Swasta se-Indonesia.
2. Setiap perguruan tinggi dapat mengirim lebih dari satu karya tulis
dalam kompetisi ini.
3. Peserta bersifat kelompok yaitu 2-3 orang.
4. Peserta hanya diperkenankan untuk mengirimkan satu karya tulis.
5. Karya tulis yang dibuat sifatnya original (asli) dan belum pernah
dipublikasikan atau diikutsertakan dalam kompetisi apapun.
6. Melampirkan fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), Surat
Rekomendasi dari fakultas masing-masing, dan Surat Pernyataan
bermaterai 6000 yang menerangkan bahwa karya tulis yang dibuat adalah asli karya penulis dan belum pernah dipublikasikan.
7. Menyerahkan foto berwarna ukuran 3 x 4 masing-masing 3 lembar.
8. Karya tulis yang diterima oleh panitia menjadi sepenuhnya hak milik
panitia.
9. Peserta harus mengikuti pedoman karya tulis yang dibuat oleh panitia pada kompetisi ini.
10. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000,- (Seratus Lima Puluh Ribu Rupiah) per tim. Pendaftaran dilakukan secara langsung atau dengan
mengirimkan slip pembayaran via transfer bank atau ATM.
11. Pendaftaran secara langsung ditujukan ke Sekretariat Unit Kegiatan
Mahasiswa Lembaga Penalaran dan Penulisan Karya Ilmiah
Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (UKM LP2KI FH-UH),
Kampus Unhas, Jalan Perintis Kemerdekaan Km. 10, Tamalanrea
Makassar.
12. Pembayaran via transfer bank atau ATM dilakukan melalui rekening Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Universitas Hasanuddin, No. Rekening 1554-01-000229-53-5 atas nama LP2KI FH UH.
13. Peserta yang telah membayar biaya pendaftaran dan kemudian
membatalkan keikutsertaannya, maka biaya pendaftaran tersebut tidak dapat dikembalikan.
Pengiriman Berkas
Karya tulis dibuat dalam 5 (lima) rangkap, dijilid dengan sampul berwarna merah, disertai dengan:
1. Softcopy karya tulis (format *.doc atau *.docx dan portable document format atau *.pdf) dalam compact disc (CD).
2. Formulir pendaftaran.
3. Surat pernyataan keaslian naskah bermaterai 6000
4. Surat rekomendasi dari fakultas masing-masing.
5. Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa, serta
6. Tanda bukti scan transfer pendaftaran sebesar Rp 150.000,- (Seratus Lima Puluh Ribu Rupiah).
Berkas dimasukkan ke dalam amplop berwarna coklat.
Cara penamaan Softcopy (file): “Nama-Perguruan Tinggi-Judul Karya Tulis”
Contoh: “Gunawan-Universitas Hasanuddin-Pembuktian Terbalik Tindak Pidana Korupsi”
Pada amplop coklat ditulis “LKTM MA 2012” di bagian sebelah kiri atas. Naskah karya tulis beserta seluruh kelengkapannya dapat diserahkan langsung atau melalui pos ke “SEKRETARIAT UNIT KEGIATAN MAHASISWA LEMBAGA PENALARAN DAN PENULISAN KARYA ILMIAH FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS HASANUDDIN (UKM LP2KI FH-UH), JLN. PERINTIS KEMERDEKAAN, KM. 10, MAKASSAR, 90245.”
Bagi peserta yang akan mengirimkan berkasnya harap menghubungi panitia terlebih dahulu dengan contact person “Gunawan (085242947819), Muhammad Nur (087841892011), atau Muh.Afif Mahfud (085299658248).
Pedoman lomba bisa dilihat disini
Contact Person :
1. Gunawan (087840480005)
2. M. Nur (087841892011)
3. Afif (085299658248)
Tag :
Berita
0 Komentar untuk "Lomba Karya Tulis Mahkamah Agung 2012"